Tiga Pilar Kecamatan Gabuswetan Gelar Patroli Gabungan, Ini Hasilnya

    Tiga Pilar Kecamatan Gabuswetan Gelar Patroli Gabungan, Ini Hasilnya
    Tiga Pilar Kecamatan Gabuswetan Gelar Patroli Gabungan, Ini Hasilnya

    Indramayu, - - Polsek Gabuswetan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama TNI dan Pol PP Kecamatan Gabuswetan melaksanaan KRYD/ Ops Pekat Gabungan dalam rangka mengantisipasi kerawanan malam Minggu di Wilayah Kecamatan Gabuswetan, Kabupaten Indramayu.

    Hasilnya, puluhan botol miras berbagai macam jenis diamankan dari sebuah warung di Desa Sekarmulya, Kec. Gabuswetan, Kab. Indramayu.

    “Belasan botol miras itu diamankan petugas gabungan dari TNI/Polri dan Satpol PP saat melaksanakan patroli pada malam Minggu, ” kata Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Gabuswetan, AKP Joni, Minggu (18/06/2023) pagi.

    Kegiatan tidak hanya sebatas sampai di situ, kata AKP Joni, Patroli gabungan juga menyisir titik rawan dan keramaian di wilayah Kecamatan Gabuswetan.


    "Dari kegiatan yang telah dilakukan, kami menemukan ada beberapa anak muda yang sedang pesta minuman-minuman keras, " jelas Kapolsek didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim.

    Dalam kesempatan tersebut, kami menyampaikan pesan pesan kamtibmas dan menghimbau kepada para remaja tersebut agar tidak mengonsumsi minuman beralkohol karena berakibat dan mempengarui pikiran yang tidak karuan karuan serta dapat berhujung kepada gangguan kamtibmas.

    Dia menjelaskan patroli rutin ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan menunjukkan bahwa TNI - Polri dan Pol PP Kecamatan Gabuswetan hadir di setiap tempat dan waktu untuk masyarakat Kecamatan Gabuswetan.


    Untuk itu kami berharap kegiatan patroli ini bisa meminimalisir ataupun menekan angka kejahatan di wilayah Kecamatan Gabuswetan.

    "Semoga patroli rutin ini dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam berbagai aktifitas dan kegiatan masyarakat, " ungkap AKP Joni.

    polres indramayu
    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Sukagumiwang Bersama Panit Intelkam...

    Artikel Berikutnya

    Sambang Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Ikuti Kami